Gorengan Kekinian, Jajanan Khas Ramadan Tahun Ini

Terkadang aku heran dengan mas yang seringkali meminta dibelikan gorengan di warung sebelah untuk berbuka puasa. Gorengan itu seperti halnya weci, klenyem, atau tempe menjes. Aku mulai mencari cara agar mas tak lagi membeli gorengan dengan membuat jajanan khas Ramadan. Ya, meskipun Namanya jadi berubah dari gorengan jadul ke gorengan kekinian. Hehe.

Sejak menikah, aku baru tahu bahwa gorengan jadi tahta tertinggi dari jajanan khas Ramadan yang seringkali dicari menjelang berbuka puasa. Bahkan terkadang jika mendekati jam berbuka, pembeli gorengan harus rela mengantri panjang demi sebuah weci, tahu isi, serta berbagai saudaranya.

Setelah menjadi ibu, aku tak ingin mas terlalu sering membeli gorengan untuk berbuka puasa, karena kita tak tahu bahan apa saja yang digunakan, minyaknya sudah dipakai berapa kali. Aku pun mencari beberapa resep membuat gorengan kekinian dengan bahan yang bergizi. Inilah beberapa pilihan yang bisa kamu buat di rumah.

Gorengan Kekinian, Jajanan Khas Ramadan yang Bergizi

Meskipun gorengan katanya tak baik dan tak sehat untuk tubuh, tapi kalau sudah menjadi kebiasaan yang sulit ditinggalkan, mungkin bisa disiasati dengan menambahkan gizi pada gorengan yang kita buat. Misal ada kandungan lengkap seperti protein, dan sayurnya, agar tak hanya terigu saja yang digoreng. Berikut ini beberapa rekomendasi gorengan kekinian yang biasanya kubuat untuk mas.

Risol Mayo

Gorengan kekinian yang paling disuka aku dan mas adalah risol mayo, selain rasanya yang gurih dari tepung panirnya. Ada juga rasa manis dan lembut dari isial mayonnaise yang dicampur skm dan telur putih. Ini resep dan cara membuatnya:

Bahan Kulit
200 gram tepung terigu
4 sdm tepung tapioka
260 ml air
3 sdm minyak goreng
1 kuning telur mentah
1 sdt kaldu bubuk

Bahan Celupan
1 butir putih telur
Tepung panir atau roti

Bahan Isian
3 buah sosis
2 butir telur matang
200 gram mayonnaise
1 sachet susu kental manis
Keju KRAFT Quick Melt

Cara Membuat:
– Campurkan tepung terigu dan tapioka, tambahkan minyak goreng, kaldu bubuk, air, dan kuning telur.
– Aduk adonan hingga kalis, jangan sampai ada yang bergerindil.  Saring adonan ketika sudah selesai.
– Cetak di atas teflon panas, tanpa minyak atau mentega. Lakukan hingga adonan semua tercetak.
– Selanjutnya kulit risol yang sudah jadi tinggal dimasukkan isiannya yaitu, sosis, telur, mayonnaise, dan keju Kraft Quick Melt.
– Gulung-gulung dan lipat seperti amplop. Lalu, celupkan pada putih telur, gulingkan pada tepung panir agar melekat semua.
– Goreng dalam minyak panas dengan api kecil hingga kuning keemasan.
– Tambahkan saus dan mayonaise sesuai selera.
– Risol Mayo siap dinikmati bersama keluarga.

Stik Kentang Ayam

sumber: canva

Pertama kali bikin stik kentang gara-gara bocil yang lagi males maem nasi, akhirnya coba variasi dengan ganti karbohidratnya pakai kentang. Eh, ternyata nggak hanya bocil aja yang suka, mas yang pecinta kentang juga malah ngabisin seketika. Dan Ramadan tahun ini stik kentang ayam jadi pilihan gorengan kekinian yang bergizi di rumahku.

Bahan

  • Kentang
  • Daging ayam giling
  • Tepung maizena
  • Parutan wortel
  • Garam dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat
– Kentang direbus lalu dihaluskan
– Setelah itu campurkan dengan daging ayam giling, tepung maizena, dan keju. Lalu bentuk seperti stik memanjang.
– Stik kentang daging ayam siap digoreng hingga berwarna kecoklatan.

Chicken Egg Roll

xr:d:DAFyRPftFfs:594,j:6459711947546311243,t:24040802

Gorengan kekinian yang satu ini nggak hanya cocok untuk jadi teman berbuka dengan segelas the hangat, tetapi juga bisa jadi lauk buat si kecil. Selain bergizi dengan adanya prohe dan sayuran. Chicken egg roll ini juga mudah dibuat dengan bahan-bahan yang ada di rumah.

Bahan:
Daging ayam cincang
Bawang putih
Gula, garam, kaldu bubuk dan merica bubuk secukupnya
2 Putih telur

Bahan kulitnya
– 2 telur
– Terigu
– Maizena
– Kaldu jamur dan air

Cara membuat:

  1. Daging ayam dihaluskan dengan bawang putih, lalu masukkan garam, gula, kaldu bubuk dan merica yang sudah disiapkan serta putih telur.
  2. Kulit egg roll cara membuatnya dengan mencampurkan telur, terigu, maizena, dan kaldu. Aduk hingga taka da adonan menggumpal saat dimasukkan air.
  3. Panaskan Teflon, lalu masukkan adonan kulit egg roll secukupnya hingga adonan habis.
  4. Setelah itu, gulung adonan isian daging ayam di atas kulit egg roll. Lalu bungkus di daun pisang, dan dikukus biar tahan lama jika ditaruh freezer.

Kesimpulan

Menjadi ibu bukanlah hal mudah, tak hanya mengurus rumah, tetapi juga memastikan nutrisi dan makanan yang masuk ke setiap anggota keluarga itu benar-benar bergizi. Salah satunya membuat gorengan kekinian yang bergizi ini cocok untuk dihidangkan sebagai teman berbuka Bulan Ramadan. ***

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *